Translate

Wednesday, August 08, 2018

DELIVERING GREAT PRESENTATION

DELIVERING GREAT PRESENTATION ...

Hari itu sudah larut dan saya sedang menuju lobby kantor saya menunggu mobil saya. Datanglah Kiki, seorang kolega saya di kantor yang menyapa. Dan kemudian dia berkata,"I really need to improve my presentation skills ..."
Really ?
"Yes, I do ..."
Sayangnya percakapan terputus karena mobil sudah datang.

Tetapi dalam perjalanan ke rumah saya merenung ...
Dan memang benar... ternyata memang banyak talent talent kita yang punya potensi bagus, performance nya bagus, tapi masih ada gap di dalam confidence, communication and presentation skills.
Akibatnya mereka susah "menjual" ide mereka ke management. Padahal in all our job, we all sell our ideas. Kita semua menjual ide. Dan untuk itu kita harus mengemas dalam presentasi yang menarik agar kita mampu meyakinkan (convince) mereka untuk menjalankan idea mereka. And that is the power of presentation skills.
And please .... jangan ada yang bilang bahwa ada temannya yang cuma jago presentasi tetapi sebenarnya gak ngerti banyak.
Sekarang kita harus jago semuanya.
Konsep harus ngerti, presentasi harus jago, dan juga harus mampu implementasi .

Yang ini saya ulang ya , karena penting banget ....
1) Konsep ngerti
2) Presentasi jago
3) Mampu implementasi

Nah sayangnya banyak talent talent kita yang ngerti konsep dan jago implementasi, tetapi kurang bisa presentasi.
Akibatnya mereka susah meng-convince management tentang ide mereka.
Dan lambat laun ini tentunya akan mempengaruhi prestasi dan performance mereka.

Now you understand why presentation skills is very important for your career.

Jadi bagaimana dong...
Well, you can follow these 5 golden rules ...

1. Great opening
2. Explain the WHY
3. Describe the WHAT
4. Give EXAMPLES
5. Make the CONCLUSION

1. Great Opening

Ingat kita semua sibuk di pekerjaan. Hari hari kita seringkali boring, tenggelam dalam monotonie dan mengejar pressure dan objective yang harus kita capai.
Kalau anda datang dengan presentasi yang boring kita akan ngantuk dan tertidur lelap.
Your first one minute should be eye-catching dan interesting.
Bawa fakta yang menarik, simple and light joke atau slide yang membuat orang ingin melihat, tertarik dan tersenyum.
Jangan vulgar, jangan desesperately seek attention, but something simple and light just to catch your attention.

2. Explain the WHY

Then you explain why what you will present is important.
Share some facts that support your argument.
Seorang teman saya pada saat menerangkan tentang Operational risk, memulai dengan sharing tentang berapa kerugian financial perusahaan pada saat operational risknya ter-compromised.
Seorang teman saya yang lain menggambarkan nilai kerugian sebuah perusahaan pada saat attrition rate nya mencapai 10 persen per tahun.
Search, analyze and present those facts.

3. Describe the WHAT

After the opening and the why, you can continue with the WhAT.
Stick to the points. Be brief, keep it short.
Nothing kills a presentation like a long and boring serie of slides.
Singkat, cepat, padat, fokus, dan langsung ke sasaran yang tepat (lho... memangnya panahan? 😀).

4. Give EXAMPLES
Remember , mereka harus mengerjakan sesuatu setelah presentasi anda (anda kan menjual ide ke mereka).
Jadi mereka harus benar benar mengerti apa yang harus dilakukan.
Makanya anda harus memberikan contoh-contoh agar mereka semakin jelas.
Make sure they understand what needa to be done after that.

5. Make the CONCLUSION

Nah, di akhir presentasi tetap harus ada kesimpulan da  summary...
- apa yang disepakati
- apa yang harus mereka kerjakan
- bagaimana progressnya akan dimonitor

By the way, the biggest  mistake is to close a presentation with Question and Answer. Dont do that.
Kalau anda tidak bisa menjawab pertanyaan ya kan you will close with something negative.
Kalau ada Q&A do it in the middle. And close on a strong note with a good conclusion.

So, ingat baik baik ya the 5 golden rules of a good presentation

1. Great Opening
2. Explain the WHy
3. Describe the WHAT
4. Give EXAMPLES
5. Make the CONCLUSION

Last but not least, remember
1. Rehearse
2. Rehearse
3. And rehearse again

Ingat presentation skills adalah sesuatu yang di asah.
Jadi tidak ada rahasia untuk sukses dan bisa memperbaikinya selain dari ...
1. Latihan
2. Latihan
3. Dan latihan lagi

Salam Hangat

Pambudi Sunarsihanto

Fanky Christian
IT Infrastructure Specialist
Smartcityindo.com
StartSmeUp.Id

Chairman DPD DKI APTIKNAS
Vice Chairman ASISINDO
Secretary ACCI