Translate

Saturday, September 16, 2006

Tim Mahasiswa ITB dan Unpad Memenangkan Imagine Cup 2006 Indonesia Software Design

Tim Mahasiswa ITB dan Unpad Memenangkan Imagine Cup 2006 Indonesia Software Design
Mereka akan Mewakili Indonesia pada Final Imagine Cup 2006 di India

JAKARTA, 24 Mei 2006 - Setelah melalui proses panjang, tim Gatot Kaca yang terdiri dari tiga mahasiswa Institut Teknologi Bandung (Narenda Wicaksono, Wildan Fakhri dan Hardani Maulana) serta satu mahasiswa Kedokteran Universitas Padjadjaran (Renaldi Prasetia) akhirnya berhasil memenangkan Imagine Cup 2006 Indonesia Software Design melalui kreasi rancangan piranti lunaknya yang disebut project Sigap!. Tim ini kemudian akan dikirim bersama tim Academic Developer Evangelist Microsoft Indonesia untuk berkompetisi mewakili Indonesia pada ajang serupa tingkat internasional, yaitu Worldwide Software Design Invitational of Imagine Cup 2006 yang akan berlangsung di New Delhi, India, pada bulan Agustus ini.

Imagine Cup 2006 Indonesia Software Design merupakan bagian dari ajang kompetisi global tingkat mahasiswa tahunan yang digelar oleh Microsoft Corporation. Melalui ajang ini, mahasiswa-mahasiswa mendapatkan kesempatan untuk memperkenalkan karya ciptanya dan berkompetisi dengan mahasiswa lainnya dari berbagai negara di seluruh dunia.

Imagine Cup kali ini telah memasuki tahun keempat sejak pertama kali inisiatif ini dilaksanakan pada tahun 2003. Di Indonesia sendiri, ajang ini baru memasuki tahun ketiga. Setiap kali pelaksanaan, Imagine Cup memiliki tema yang berbeda. Tema yang diusung pada tahun 2006 adalah mengenai peran teknologi piranti lunak yang memungkinkan kita hidup dalam sebuah kehidupan yang lebih sehat - "Imagine a world where technology enables us to live healthier lives".
Imagine Cup 2006 Indonesia Software Design
Imagine Cup 2006 Indonesia Software Design
Click here for a high-res version.

"Ajang ini merupakan sarana bagi para generasi penerus untuk menunjukan potensi diri mereka di ajang internasional dalam hal IT. Imagine Cup menantang mahasiswa untuk membayangkan dunia yang lebih baik yang dapat diciptakan melalui kejeniusannya, kreativitas, dan energinya menciptakan solusi teknologi yang inovatif dan menawarkan kegunaan yang praktis," ungkap Ari Kunwidodo, Wakil Presiden Direktur PT Microsoft Indonesia.

Dalam setiap ajang kompetisi, terdapat enam kategori yang dilombakan, antara lain: (1) Software Design; (2) Algorithm; (3) IT; (4) Project Hoshimi; (5) Short Film; dan, (6) Interface Designer. Imagine Cup 2006 Indonesia kali ini masuk pada kategori perlombaan untuk Software Design.

Terdapat tiga hal utama yang menjadi kunci penilaian ajang kompetisi, yaitu: Inovasi, aplikasi memecahkan permasalahan baru atau memecahkan permasalahan lama dari sisi yang belum pernah terpikirkan; Impact, apakah aplikasi meninggalkan kesan kepada user. Apakah aplikasi tersebut hanya bermanfaat untuk orang tertentu saja atau dapat digunakan oleh seluruh jajaran masyarakat, atau oleh user tertentu yang memberikan dampak pada orang banyak seperti pemerintahan; efektif, seberapa persen aplikasi piranti lunak tersebut dapat memecahkan permasalahan yang dirumuskan.

"Imagine Cup yang didukung penuh oleh perusahaan penyedia piranti lunak terbesar dunia, Microsoft, ini sudah merupakan jalur yang paling tepat bagi para mahasiswa untuk menunjukan kebolehannya dalam menciptakan solusi piranti lunak. Maka, kesempatan ini harus kita manfaatkan sebaik-baiknya," kata Dr. Ir. Richard Mengko, Staf Ahli Bidang Teknologi Informasi, Kementerian Negara Riset Dan Teknologi yang juga menjadi salah satu juri Imagine Cup 2006 Indonesia Software Design.

Tim Gatotkaca yang telah memenangkan Imagine Cup 2006 Indonesia Software Design mengalahkan empat tim lainnya yang masuk ke babak final dengan beragam kreasi ciptaannya menggunakan teknologi Microsoft(R) dan .NET Web Services. Berikut adalah lima aplikasi yang masuk babak final:

1. Project Runtastic. Dikembangkan oleh tim mahasiswa ITB, merupakan aplikasi yang berjalan pada perangkat mobile (PDA) untuk membuat olahraga jogging lebih menyenangkan. Aplikasi ini memungkinkan user dapat berkompetisi dengan para jogger lain di belahan dunia lain untuk memotivasi user. User juga mendapat bimbingan dari personal traineer berkelas dunia selama melakukan olahraganya, sehingga user yakin telah melakukan olahraga dengan sempurna.

2. Project Personal Food Guide (PFG). Dikembangkan oleh tim mahasiswa ITS, merupakan aplikasi yang memungkinkan user selalu mendapatkan menu yang sehat berdasarkan catatan medis user. PFG mengkolaborasikan keahlian dari pemerintahan, restoran-restoran dan para ahli nutrisi ke dalam satu layanan tunggal. Aplikasi ini memungkinkan user mencari dan mendapatkan menu sehat dari restoran melalui perangkat mobile, memasak makanan sehat berdasarkan resep-resep yang bisa didownload serta mendapatkan info-info terbaru mengenai makanan sehat dari restoran-restoran di lokasi terdekat.

3. Project MAc (Mobile Acupuncture). Dikembangkan oleh tim mahasiswa ITB, merupakan aplikasi mobile yang menyediakan fasilitas terapi akupuntur tanpa harus berhubungan langsung dengan ahli terapisnya. Mac dapat digunakan kapan saja dan dimana saja dengan men-seting Electro-Acupunture Unit dan Body-Censor unit yang terintegrasi dalam hardware MacWare pada tubuh user dan dikoneksikan menggunakan PDA melalui Bluetooth.

4. Project MediXob. Dikembangkan oleh tim mahasiswa ITS, merupakan aplikasi yang memfasilitasi user untuk berkonsultasi mengenai kesehatannya dengan cara yang sangat flexible, cepat, mudah dan terjangkau melalui handphone atau PC. User tinggal mengirimkan keluhannya via sms, mms, WAP atau internet. MediXob mempermudah penyampaian keluhan untuk dimengerti dengan disertakan Text Analysis dan Expert System.

5. Project Sigap!. Dikembangkan oleh tim mahasiswa ITB dan UNPAD, merupakan aplikasi yang berguna bagi user untuk mendapatkan jangka waktu paling tepat untuk berlatih cardio secara menyenangkan yaitu dengan menyesuaikan detak jantung user dengan beat lagu favorit pada saat berlatih.


Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai Imagine Cup 2006 beserta rancangan aplikasi para finalis, silahkan kunjungi: http://www.microsoft.com/indonesia/students/imagine_cup.aspx