Translate

Tuesday, January 12, 2021

VISI dan MISI di awal tahun

Visi dan Misi , itulah yang tiap kali kita pikirkan dan coba definisikan di awal tahun. Baik untuk pribadi ataupun untuk perusahaan. Mungkin ada yang bilang VISI tidak harus berubah, tapi MISI bisa berubah tiap tahunnya. 

MISI ini akan menentukan ARAH, LANGKAH dan TUJUAN, TARGET sepanjang tahun ini. Nah, apakah anda sebagai owner, leader, manager, team leader, supervisor sudah membuat dokumen ini?

Lho, kenapa harus dokumen, bukannya itu semua ada di otak dan hati kita ? Inilah pentingnya kita mendokumentasikan dan menuliskannya agar kita bisa mengingat , melihat dan bahkan terus fokus kepada target kita.

Coba kita ingat, Sang CEO kita berkata dalam Matius 4:19 :

 Yesus berkata kepada mereka: "Mari, ikutlah Aku, dan kamu akan Kujadikan penjala manusia  ." 

Inilah misi yang Tuhan bagikan kepada pengikutnya, kepada kita. Mengikut Dia , akan kujadikan penjala manusia. Sudahkah jelas bagi kita misiNya ? Mungkin ada yang belum jelas, maka Dia harus menjelaskan dan membagikan kembali MISI ini tiap kali kita membaca dan melihatnya. 

Misi ini dibagikan dengan SINGKAT: MARI IKUTLAH AKU ..

Dan tujuan disampaikan dengan JELAS : KUJADIKAN PENJALA MANUSIA.

Luar biasa, definisi MISI yang paling singkat dan jelas yang pernah saya tahu. 

Lalu bagaimana mereka (pengikut Tuhan) bisa mengerti kata yang singkat dan padat ini ? Itulah sebabnya diperlukan mereka ikut apa yang Tuhan lakukan. Dia mengijinkan murid dan calon muridNya ikut dalam keseharian dia, ini ada aspek INTERAKSI. Misi tanpa interaksi dengan pemimpin tidak akan berguna. Sekarang ini bentuk interaksi tidak harus FISIK, tapi DIGITAL juga bisa dilakukan interaksi. Tapi yang jelas, adalah Dia membagikan pemikiran, tindakan dan perkataannya kepada para pengikutnya. 

Bila kita adalah juga leader bagi pengikut kita, maka kita harus ber-INTERAKSI untuk memastikan MISI ini tersampaikan dengan baik. Maka kita perlu waktu dimana berdiskusi, bertemu, dan menyampaikan apa yang kita harapkan. Ingat tidak semua orang mengerti dengan apa yang kita harapkan. Maka sangat perlu MENULISKAN nya. 

Berikutnya adalah TUJUAN yang jelas, PENJALA MANUSIA, itu tujuan yang disampaikan Tuhan kepada muridNya. Kita pun juga punya tujuan dalam pribadi dan perusahaan kita, kita sampaikan dengan jelas. Tujuan tidak harus panjang dan lebar, tapi jelas. 

Maka bila kita ingin menarik orang terbaik untuk bergabung dalam perusahaan kita, maka sediakan waktu untuk MENYAMPAIKAN VISI - MISI anda, visi-misi perusahaan, sehingga mereka tahu dan tertarik. 

Perhatikan juga VISI dan MISI yang kita buat, seharusnya menghasilkan, memberikan DAMPAK. Ini yang harus kita perhatikan. 

Maka siapkan diri anda untuk membuat dan menuliskan VISI dan MISI anda, perusahaan, mumpung baru memulai awal tahun yang baru ini. Jangan lupa tetap libatkan TUHAN dalam hal ini.