Translate

Wednesday, August 17, 2016

Menkominfo: Akses Internet cepat akan dukung pertumbuhan ekonomi nasional

Jakarta – Proyek Palapa Ring tengah berjalan saat ini. Terkait hal tersebut, Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara berharap agar proyek bisa terus menggenjot perekonomian nasional lewat berbagai sektor.
“Proyek sudah berjalan hingga 2019, nantinya Indonesia akan terhubung dengan internet melalui proyek Palapa Ring,” katanya seperti dilansir situs resmi Kominfo.
Menurutnya, jika internet tidak bisa terhubung secara merata, maka ada ketimpangan di berbagai sektor ekonomi. Internet yang lebih cepat akan mendukung perekonomian digital termasuk di sektor pariwisata.
“Proyek Palapa Ring adalah bentuk keseriusan pemerintah dalam mendorong akses internet yang lebih cepat dan merata…”

www.pubinfo.id

“Kecepatan internet kita sangat lemot,” kata Rudiantara lagi. Memang, kecepatan internet di Papua hanya pada sampai 300 Kbps, sangat jauh dengan Jakarta yang berada di peringkat kedua ASEAN.
Rudiantara pun menegaskan bahwa akselerasi dan pemerataan pembangunan pun sangat penting untuk meningkatkan perekonomian masa kini. Tak hanya itu, masyarakat pun tidak akan ketinggalan informasi.
“Proyek Palapa Ring adalah bentuk keseriusan pemerintah dalam mendorong akses internet yang lebih cepat dan merata,” tutupnya.(Adinda Nurrizki)