Translate

Saturday, September 11, 2010

Doa Syafaat (e-SH)

e-SH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
e-Santapan Harian
Sarana untuk menggumuli makna Firman Tuhan bagi hidup
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Tanggal: Sabtu, 11 September 2010
Ayat SH: 1 Samuel 7:5

Judul: Doa syafaat

Kepada kawan-kawan yang banyak pergumulan saya menganjurkan agar
mengurangi doa untuk diri sendiri, tetapi menambah intensitas
doa-doa untuk orang dan keadaan lain. Mengapa? Karena dengan
memposisikan diri sebagai pendoa syafaat, sebetulnya kita sedang
mengambil peran sangat penting, yaitu menjadi penengah antara
manusia dan Allah. Posisi itu sejajar dengan posisi yang diambil
oleh Yesus, Mediator dan Intersesor kita yang Agung. Dengan
mengambil posisi demikian kita, secara rohani dan dalam iman,
menempatkan diri kita di luar masalah kita, masuk ke posisi
seorang yang memiliki hak-hak iman dalam Kristus, sebagai seorang
pemenang bersama Dia.

Jika demikian indah dan penting posisi serta peran para juru syafaat,
apakah itu tercermin dalam kehidupan nyata kita? Apakah benar kita
mempraktikkan ajaran tentang pentingnya kehidupan doa? Sebelum
kita mengambil posisi pensyafaat dan isi doa kita mencerminkan
sifat syafaat, apakah kita mengamini pentingnya doa syafaat,
tetapi tidak 'mengamini' doa-doa kita? Dan apakah kehormatan
bersyafaat tercermin dalam kehidupan keluarga dan gereja kita?
Apakah kita yakin bahwa di dalam doa-doa syafaatlah terjadi
penentuan kualitas kehidupan rohani orang, kehidupan gereja,
bahkan perjalanan politis-ekonomi-budaya masyarakat dan bangsa
kita?

Dalam pengalaman nyata saya bersyukur boleh diizinkan Allah
menyaksikan berbagai kemustahilan menjadi kemungkinan. Terjadi
persilangan ide di antara para pemimpin suatu kelompok Kristen.
Ada potensi perpecahan genting. Beberapa orang sepakat
membicarakan hal itu kepada Allah. Ketika rapat, kebekuan dan
ketegangan mencair begitu saja. Satu per satu mengakui bagaimana
Allah berbicara, menegur, mengarahkan, dan menolong mereka
mengambil sikap murid Yesus. Ya, doa syafaat mengubahkan,
mengarahkan, menghadirkan kuasa surgawi dalam insiden-insiden
duniawi, serta menciptakan banyak hal yang ajaib dan menakjubkan.

Doa syafaat bukan lawan tindakan nyata! Doa syafaat melahirkan
tindakan-tindakan nyata yang perlu. Maka, mari terlibat dalam
tindakan paling berpotensi penting itu! Bersyafaatlah!

e-SH versi web: http://www.sabda.org/publikasi/sh/2010/09/11/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?1+Samuel+7:5

Infrastructure-Application-ManagedServices.Visit www.dayaciptamandiri.com for details..